Profile

Foto saya
Banjarmasin, KalSel, Indonesia
e-mail: aikido.banjarmasin@yahoo.com ~ Blog: http://aikidobanjarmasin.blogspot.com

Minggu, 22 Mei 2011

CARA MEMAKAI OBI / SABUK

Berikut langkah-langkah cara mengikat Obi/Sabuk, sbb :

123
1. Pegang ujung A (biasanya yg terdapat tulisan/logo di ujungnya) dan letakkan di sebelah kiri pinggang (lihat Gambar 1),
2. Kemudian lilitkan ujung B melingkar pinggang sebanyak 2 kali lilitan (lihat Gambar 2 & 3),
45
3. Setelah kedua ujung sabuk bertemu di depan kemudian ujung B selipkan ke bawah lilitan sabuk tadi dari arah bawah ke atas (lihat Gambar 4 & 5),
6
4. Kemudian samakan panjang kedua ujungnya, ujung A & B  (lihat Gambar 6),
78
5. Langkah berikutnya, masukkan ujung A di tengah antara lilitan pertama dan kedua, dari bawah-ke atas-trus diselipkan ke arah bawah (lihat Gambar 7 & 8),
910
6. Setelah itu masukkan ujung yang satunya (ujung B) dari atas masuk ke arah dalam lubang yang dibuat saat ujung A tadi diselipkan ke dalam lilitan sabuk (lihat Gambar 9),
7. Setelah itu tarik kedua ujung Obi/Sabuk, dan kemudian rapikan bentuk simpulnya (lihat Gambar 10).

Note : Usahakan panjang sabuk disesuaikan dengan tinggi badan/ukuran lingkar pinggang agar saat memakai Obi/Sabuk tersebut tidak terlihat terlalu pendek/terlalu panjang.

From:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar